Secara umum semua pasangan suami istri pasti menginginkan agar segera memiliki momongan. Bagi Anda yang sampai sekarang masih belum dikaruniai momongan atau ingin segera memiliki momongan maka sebaiknya bunda memperhatikan kesuburan bunda.
Tips Meningkatkan Kesuburan Pria dan Wanita
Sebab ketika bunda subur maka akan lebih mudah ketika ingin memiliki sang buah hati, kali ini kami akan membahas infromasi seputar kesuburan. Oleh karena itu kali ini kami memberikan kepada Anda informasi mengenai tips meningkatkan kesuburan pria dan wanita sehingga bunda bisa menerapkannya dan merasakan sendiri manfaatnya. Semoga artikel ini bermanfaat untuk bunda!
Minum air putih yang banyak
Jika bunda merasa ingin segera memiliki momongan dan ingin supaya kandungan bunda subur maka salah satu tips mudah yang bisa bunda lakukan adalah dengan minum air putih yang banyak setiap harinya. Air putih ini sangatlah berguna bagi tubuh kita, karena dengan air putih yang masuk ke dalam tubuh kita maka bisa mendetoksifikasi tubuh dan juga menyeimbangkan metabolisme tubuh kita. Selain itu jika kita tidak menerima cukup air putih setiap harinya maka cairan serviks atau cairan yang membantu sperma untuk menemukan telur akan menjadi lamban sehingga mempengaruhi kesuburan Anda.
Jauhi pola hidup tak sehat
Tips kedua yang bisa Anda lakukan untuk meningkatkan kesuburan adalah jauhi pola hidup tak sehat. Jika kita selalu hidup dengan cara yang tak sehat maka jangan mengharapkan memiliki kesuburan, karena jika pola hidup kita tidak sehat maka bisa mempengaruhi sistem reproduksi kita. Mulai sekarang jauhilah pola hidup tak sehat itu, misalnya saja jauhi merokok, minuman keras atau alkohol, bahkan penggunaan narkoba. Menurut beberapa penelitian, orang yang sering melakukan ketiga hal itu akan lebih sulit untuk memiliki anak ketimbang yang tidak. Karena dengan minuman alkohol, penggunaan narkoba, dan juga merokok itu ternyata bisa merusak sperma. Sperma bisa saja mengalami kerusakan atau mungkin tidak akan kuat lagi sehingga belum sampai ke sel telur sudah mengalami kematian. Jadi mulai sekarang sebaiknya jalanilah pola hidup yang sehat.
Kurangi asupan kafein
Kafein merupakan salah satu senyawa yang mungkin seringkali kita konsumsi setiap harinya, kafein bisa kita temukan dengan mudah di dalam kopi, teh, dan juga minuman ringan lainnya. Namun jika Anda ingin subur dan segera memiliki momongan maka kami menyarankan supaya istri maupun suami sebaiknya mengurangi asupan kafein atau bahkan tidak mengkonsumsi kafein mulai dari sekarang. Memangnya kenapa? Karena jika kita mengkonsumsi kafein secara berlebihan maka kita bisa mengalami konsepsi sehingga akan kesulitan untuk memiliki anak. Selain itu jika bunda sedang hamil maka sebaiknya juga kurangi konsumsi kafein karena apa yang kita konsumsi juga dikonsumsi oleh bayi yang ada di dalam kandungan sehingga kafein itu akan masuk ke dalam janin melalui plasenta dan bisa menyebabkan bunda mengalami keguguran.
Hindari konsumsi sushi dan daging mentah
Tips selanjutnya yang bisa Anda dan pasangan lakukan jika ingin memiliki kesuburan adalah mulai sekarang hindarilah mengkonsumsi sushi dan juga daging-dagingan mentah. Karena jika kita mengkonsumsi sushi mentah yang belum dimasak bisa saja ikan yang dijadikan sebagai sushi itu mengandung merkuri, dimana seperti yang kita tahu merkuri itu adalah racun / kandungan berbahaya yang ada di laut. Dan jika kita keseringan mengkonsumsi daging-dagingan mentah yang mengandung merkuri itu maka senyawa merkuri akan masuk ke dalam tubuh kita dan bisa menyebabkan kita kesulitan untuk memiliki anak.
Konsumsi makanan yang mengandung protein tinggi
Tips selanjutnya yang bisa Anda dan pasangan lakukan supaya kesuburan semakin tinggi dan meningkat adalah konsumsilah makanan yang mengandung protein tinggi. Seperti yang kita ketahui jika protein adalah bahan makanan yang berperan untuk membangun tubuh kita. Jika ingin memiliki kesuburan maka sebaiknya pasangan suami istri mengkonsumsi makanan yang mengandung protein yang tinggi. Banyak sekali jenis makanan yang mengandung protein yang tinggi yaitu misalnya saja jenis kacang-kacangan. Apa yang bisa kita dapatkan dari konsumsi protein? Jika kita mendapatkan asupan protein yang cukup maka bisa mengurangi masalah atau gangguan pada kesuburan sekitar 50%, angka yang sangat tinggi bukan?
Konsumsi suplemen
Mungkin banyak sekali orang yang mengabaikan konsumsi suplemen, namun ternyata konsumsi suplemen sangatlah penting bagi kita. Terutama bagi pekerja aktif yang sibuk, dengan mengkonsumsi suplemen maka kita bisa mengganti asupan vitamin dan mineral penting yang mungkin tidak bisa kita dapatkan dari makanan lainnya. Menurut sebuah penelitian, wanita yang mengkonsumsi suplemen yang mengandung zat besi juga mengkonsumsi secara rutin multivitamin yang ada kandungan asam folat maka memiliki resiko mengalami ketidaksuburan lebih rendah daripada wanita yang tidak mengkonsumsinya. Jadi mulai sekarang kami sarankan untuk jangan lupa konsumsi suplemen, sebelumnya bisa berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu apakah suplemen ini memang cukup baik untuk Anda konsumsi.
Konsumsi makanan yang mengandung kolin
Tips meningkatkan kesuburan pria dan wanita yang selanjutnya adalah dengan mengkonsumsi makanan yang mengandung kolin. Banyak sekali manfaat yang bisa kita dapatkan jika kita mengkonsumsi kolin, yaitu selain bisa meningkatkan kesuburan dengan mengkonsumsi kolin maka kita juga bisa mendapatkan manfaat yaitu mengurangi gen berbahya yang biasanya bisa menyebabkan bayi lahir dengan cacat. Oleh karena itu kami menyarankan supaya Anda dan pasangan mengkonsumsi kolin dengan jumlah yang tepat, kandungan kolin bisa Anda temukan dalam berbagai macam jenis makanan yaitu misalnya saja hati sapi, kembang kol, dan kuning telur.
Perhatikan berat badan Anda
Tips yang selanjutnya berlaku bagi wanita, jika ingin segera hamil atau mendapatkan momongan maka kami menyarankan supaya Anda selalu memperhatikan berat badan Anda. Jangan sampai terlalu kurus dan juga terlalu gemuk juga, milikilah berat badan yang ideal sehingga mudah untuk memiliki anak. Mungkin bunda berpikir apa hubungannya, namun menurut beberapa studi ternyata berat badan bunda juga mempengaruhi cepat tidaknya memiliki anak.
Konsumsi makanan yang bergizi
Jika bunda ingin segera memiliki momongan maka tips terakhir yang bisa bunda lakukan dengan pasangan adalah mengkonsumsi makanan yang bergizi. Mulai sekarang jauhilah makanan instan, makanan junk food atau cepat saji karena itu tidak baik bagi kesehatan. Perbanyak konsumsi sayuran dan buah-buahan, jika ingin nyemil maka bisa menggantinya dengan cemilan sehat yaitu misalnya salad buah atau sayuran dan jika tidak konsumsi buah-buahan saja.
Itu dia beberapa informasi mengenai tips meningkatkan kesuburan pria dan wanita yang bisa Anda dan pasangan lakukan untuk meningkatkan kesuburan. Anda juga bisa berkonsultasi dengan dokter kandungan sehingga tahu apa penyebabnya kenapa tidak segera memiliki momongan. Semoga tips yang kami berikan kepada bunda bermanfaat ya!