Cara Mengobati Batuk dan Flu Secara Alami – Pada musim peralihan dari kemarau ke hujan atau mungkin pada musim penghujan mungkin kita semua akan sangat mudah terserang flu. Kita semua mudah terserang flu karena banyak sekali virus yang sangat mudah untuk menyebar pada saat musim-musim ini.
Tentu saja semua orang tak ingin mengalami sakit dan tak ingin mengalami gangguan kesehatan, namun biasanya orang yang sedang tidak fit itu lebih mudah untuk terserang flu seperti batuk dan pilek. Bagi Anda yang tak bisa konsumsi obat maka mungkin akan agak tersiksa, oleh karena itu kali ini kami akan memberikan informasi kepada Anda mengenai Cara Mengobati Batuk dan Flu Secara Alami dengan mudah. Berikut ini adalah informasi mengenai obat flu dan batuk paling ampuh secara herbal!
Menggunakan aroma menthol atau mint
Flu dan batuk tentu saja sangat menganggu aktifitas sehari-hari kita bukan? Oleh karena itu jika kita ingin tetap menjadi sehat sehingga bisa selalu produktif maka kita harus mengatasinya. Kali ini kami akan memberikan tips untuk meredakan flu di rumah, caranya adalah dengan menghirup aroma mint atau menthol. Dengan bau mint atau menthol yang menyegarkan itu bisa membantu kita untuk melegakan hidung yang tersumbat dan juga melegakan tenggorokan.
Cara yang pertama adalah kita bisa mengkonsumsi teh daun mint. Caranya adalah sangat mudah karena kita hanya perlu menambahkan daun mint pada teh hangat sehingga bisa membantu untuk melegak tenggorokan dari lendir dan juga bisa mengeluarkan dahak. Selain itu kita juga bisa mengoleskan minyak putih pada tenggorokan, bagian hidung, dan juga di dekat hidung supaya melegakan flu Anda.
Jeruk nipis dengan kecap
Mungkin solusi yang nomor dua ini Anda sudah tahu karena resep ini sudah ada turun menurun karena setiap orangtua mungkin akan melakukan hal ini jika anak mereka mengalami batuk. Caranya sangatlah mudah, Anda hanya perlu mencapurkan perasan jeruk nipis dan juga kecap pada satu sendok makan kemudian minum itu.
Banyak orang tua yang percaya jika ramuan ini dapat menyembuhkan batuk dengan cepat seperti misalnya saja jeruk nipis yang bsia mengencerkan dan mengeluarkan lendir dari tenggorokan. Obat tradisional ini selain bisa mengeluarkan lendir juga bisa mengatasi sakit pada tenggorokan karena batuk yang parah. Sudah mencoba?
Lemon
Siapa yang tidak tahu buah lemon? Buah lemon adalah salah satu buah yang sangat bermanfaat bagi kesehatan karena buah lemon sendiri memiliki kandungan vitamin C yang baik untuk menjaga sistem imunitas tubuh. Banyak sekali manfaat kesehatan yang bisa kita dapatkan dari buah lemon, dan apakah Anda semua sudah tahu jika buah lemon ini ternyata juga bermanfaat untuk mengatasi batuk pilek yang kita alami?
Lemon memiliki kandungan flavonoid di dalamnya sehingga bisa mencegah terjadinya peradangan karena flu itu. Selain itu buah lemon juga memiliki zat anti inflamasi yang sehingga baik untuk kita yang sedang sakit. Cara untuk mengatasi batuk dan pilek dengan lemon ini sangatlah mudah, kita hanya perlu mengkonsumsi perasan air lemon yang dicampur dengan air hangat. Konsumsi secara rutin 3 kali sehari sampai flu benar-benar menghilang. Mudah bukan?
Menggunakan bantal yang tinggi
Ketika kita sedang mengalami flu maka kita cenderung tidak akan bisa bernapas dengan baik karena hidung yang pilek tentu saja akan tersumbat. Biasanya ketika tidur kita akan membuka mulut dan bernafas melalui mulut karena hidung memang sedang tersumbat.
Untuk mengatasi masalah ini maka Anda bisa mengakalinya dengan meninggikan bantal sebelum Anda tidur, mungkin Anda bisa menumpuk 2 bantal sekaligus sehingga posisi kepala lebih tinggi daripada badan. Dengan cara itu maka Anda bisa agak bernafas dengan baik.
Serai
Serai merupakan salah satu bumbu dapur yang sering digunakan untuk memasak, selain bisa menyedapkan makanan ternyata bumbu dapur yang satu ini juga sangat manjur jika digunakan untuk mengatasi flu dan batuk yang kita alami. Tidak hanya wacana saja ya, serai ini bahkan sudah dijadikan sebagai penelitian dan beberapa penelitian itu membuktikan jika memang serai memiliki zat anti bakteri yang bisa membunuh bakteri atau virus penyebab flu.
Serai juga mengandung vitamin C yang baik untuk sistem tubuh kita. Oleh karena itu tidak ada salahnya Anda mencoba untuk konsumsi serai sehingga flu batuk bisa segera teratasi, Anda bisa mencampurkan serai pada teh lalu minum setiap hari sampai flu benar-benar pulih.
Jahe
Yang keenam adalah jahe, sudah bukan rahasia lagi jika jahe sangatlah bermanfaat bagi kesehatan manusia. Jahe yang bisa menghadirkan sensasi panas dan hangat itu memiliki khasiat untuk mengatasi pilek. Kandungan di dalam jahe itu ternyata memberikan beberapa efek seperti anti inflamasi, antioksidan, dan juga analgesik yang baik untuk mencegah flu dan batuk.
Caranya sangat mudah dan bisa kita lakukan di rumah sendirian, Anda hanya perlu untuk membuat jahe sebagai ramuan dan konsumsi dua kali sehari. Cara membuat ramuannya sangatlah mudah, kita hanya perlu merebus jahe dengan air jika sudah kita bisa menambahkan sedikit gula atau bisa konsumsi tanpa gula. Rasakan sendiri khasiatnya!
Berkumur dengan air garam
Mungkin Anda akan bingung dengan solusi yang satu ini, mana bisa flu diatasi dengan berkumur air garam? Namun orang-orang di Jepang memiliki kebiasaan berkumur dengan air garam di pagi hari untuk mencegah terserangnya flu dan penyakit lain. Mereka berkumur dengan air garam karena air garam memang bisa membersihkan bakteri di dalam mulut. Selain itu berkumur dengan air garam juga bisa menarik keluar kelebihan air yang ada di dalam mulut dan juga tenggorokan, bisa mengatasi sakit gigi, dan juga meringankan peradangan.
Caranya sangatlah mudah, kita hanya perlu menyiapkan segelas air hangat kemudian mencampurnya dengan setegngah sendok makan garam kemudian aduk. Jika sudah gunakan berkumur selama beberapa menit. Supaya hasilnya lebih maksimal maka kita bisa menambahkan cuka apel satu sendok saja.
Konsumsi makanan pedas
Tips yang selanjutnya adalah dengan konsumsi makanan yang pedas. Seperti yang sudah kita ketahui jika orang yang makan pedas cenderung akan mengeluarkan ingus ketika mereka kepedasan. Hal ini karena zat capsaicin yang ada di dalam cabai, senyawa kimia alami ini bisa untuk mengeluarkan banyak lendir dari dalam tenggorokan atau dari dalam hidung yang tersumbat. Oleh karena itu jika sedang mengalami flu dan pilek terutama hidung tersumbat maka konsumsilah makanan pedas supaya lendir yang ada di hidung terpancing keluar.
Nah itu dia beberapa informasi mengenai Cara Mengobati Batuk dan Flu Secara Alami, selain melakukan apa yang sudah kami sebutkan di atas maka yang harus kita lakukan adalah supaya beristirahat yang cukup sehingga bisa cepat pulih. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda dan semoga Anda lekas sembuh!