Bahaya Makanan MSG
Bahaya Makanan MSG

Bahaya konsumsi makanan mengandung MSG berlebihan

Posted on

Siapa disini yang tidak suka dengan makanan yang enak? Tentu saja semua menyukai makanan yang enak. Ngomong-ngomong soal makanan tentu saja kita semua sudah pernah mendengar yang namanya MSG kan? MSG digunakan sebagai bumbu tambahan yang membuat masakan jadi semakin lezat, sekarang ini MSG banyak sekali digunakan karena praktis dan bisa membuat rasa masakan jadi makin lezat.

Bahaya Makanan MSG

Namun dibalik kelezatan dan kesedapan itu apakah Anda semua tahu kalau MSG itu ternyata juga ada dampaknya bagi kesehatan kita. Mungkin hal ini jarang diketahui oleh masyarakat luas, oleh karena itu kali ini kami akan memberikan informasi penting terkait dengan penggunaan MSG. Berikut adalah bahaya konsumsi makanan mengandung MSG berlebihan. Berikut ulasannya!

  1. Gangguan jaringan otak
Bahaya Makanan MSG untuk Otak

Ketika memasak tentu saja kita menginginkan makanan yang rasanya enak, ketika ditanya tentu saja kita akan lebih memilih untuk makan makanan yang enak daripada tidak. Biasanya MSG membuat makanan menjadi lebih sedap ketimbang makanan yang tidak diberi MSG.

Banyak orang yang lebih suka makanan yang mengandung MSG karena rasa makanan tersebut akan menjadi lebih sedap, namun apakah kita tahu jika konsumsi makanan MSG sangat berbahaya? Zat yang ada di dalam MSG itu jika dikonsumsi secara berlebihan bisa merusak kinerja otak sehingga bisa membuat kita mengalami gangguan jaringan otak. Kandungan kimia yang ada di dalam MSG itu bisa membuat otak kehilangan kemampuan dalam menangkap informasi sehingga kita akan cenderung lemot dan tidak dapat berkonsentrasi dengan baik. Jika kita tak bisa berpikir dan berkonsentrasi dengan baik tentu saja itu akan menyebabkan aktifitas sehari-hari kita terganggu dan kita tak bisa meraih prestasi dengan baik.

  1. Resiko terkena kanker
MSG Dapat Memicu Terserang Kanker

Mulai dari sekarang sebaiknya kita mulai mencegah konsumsi MSG di dalam tubuh kita karena ternyata bahaya yang bisa ditimbulkan itu tidak hanya satu dua saja. Banyak sekali resiko penyakit yang bisa kita alami jika kita rutin konsumsi MSG tanpa kontrol yang baik. Salah satu bahaya yang bisa mengintai kita jika kita rajin konsumsi MSG adalah resiko terkena kanker.

Hal ini bisa terjadi karena kandungan yang ada di dalam MSG itu sifatnya karsinogen yang dimana bisa menimbun di dalam tubuh dan bisa menimbulkan penimbunan di dalam dinding organ tubuh tertentu dan bisa menyebabkan tumbuhnya sel abnormal yang tidak terkendali dan memicu tumbuhnya sel kanker. Bagi Anda yang sampai saat ini masih konsumsi makanan yang mengandung MSG terutama jangka panjang maka sebaiknya mulai sekarang hentikan. Banyak sekali jenis kanker yang bisa kita alami seperti misalnya kanker hati, kanker pankreas, kanker usus, dan juga kanker rahim.

  1. Obesitas
Makanan MSG Dapat Menimbulkan Obesitas

Bahaya yang bisa dapatkan jika kita sering mengkonsumsi MSG adalah resiko mengalami obesitas. Di dalam MSG ada zat adiktif yang bisa membuat kita yang mengkonsumsinya jadi ketagihan terus menerus dan akhirnya ingin makan terus. Akibatnya mungkin kita akan memiliki berat badan berlebih jika tak bisa mengontrol apa yang masuk ke dalam tubuh kita.

Makanan yang mengandung MSG cenderung membuat berat badan tubuh kita menjadi naik. Hal ini dibuktikan melalui penelitian yang dilakukan di Tiongkok. Penelitian ini dilakukan kepada sekitar 700 orang dengan rentang usia 40 sampai 59 tahun, orang yang mengkonsumsi makanan yang mengandung MSG tiap harinya akan mengalami indeks kenaikan berat badan yang lebih daripada orang yang tidak menggunakan MSG sebagai bumbu masakannya.

  1. Gangguan lambung
Makanan MSG Menyebabkan Gangguan Lambung

Bahaya konsumsi makanan mengandung MSG yang keempat adalah kita akan rentan mengalami yang namanya gangguan pada lambung. Hal ini bisa terjadi karena zat kimia yang terkandung di dalam MSG itu bisa membuat dinding lambung kita menjadi iritasi bahkan bisa membuat kadar asam pada lambung jadi melonjak.

Kandungan di dalam MSG itu biasanya akan menyerang sistem pencernaan Anda. Beberapa gangguan pencernaan yang bisa kita alami jika keseringan konsumsi makanan yang mengandung MSG itu adalah perut nyeri, melilit, merasa mual, perut kembung, sembelit, dan juga asam lambung yang naik.

  1. Gangguan pada Sistem pernafasan
Makanan MSG Dapat Mengganggu Sistem pernafasan

Tidak hanya menyerang sistem pencernaan saja ya, kadungan di dalam MSG itu ternyata juga bisa menyerang sistem pernafasan kita. Kandungan senyawa kimia berupa excitotoxin pada MSG itu bisa mengakibatkan saluran pernafasan mengalami iritasi, luka, dan peradangan jika kita mengkonsumsi MSG dalam jangka panjang.

Beberapa gejala yang bisa Anda alami ketika mengkonsumsi MSG secara rutin adalah seperti sesak nafas, tenggorokan yang akan terasa sakit ketika mencoba untuk menelan. Selain itu mungkin kita akan jadi mudah flu dan sering bersin. Bagi penderita asma, mengkonsumsi MSG merupakan salah satu hal yang mungkin malah akan memperburuk penyakit Anda.

  1. Mempengaruhi tekanan darah
Makanan MSG Meningkatkan Tekanan Darah Tubuh

Mulai sekarang sebaiknya kita membatasi konsumsi MSG dan menggantinya dengan alternatif lain yang lebih aman untuk kesehatan kita. Bahaya dari konsumsi MSG setiap hari adalah mungkin aliran darah kita akan terganggu. Hal itu karena kandungan excitotoxin di dalam MSG bisa menyumbat aliran darah dan bisa menyebabkan naiknya tekanan darah seseorang.

Terutama bagi orang yang memiliki riwayat tekanan darah tinggi, hal ini sangatlah berbahaya bagi Anda. Selain mengalami tekanan darah tinggi, kita juga akan mengalami beberapa resiko lain seperti misalnya tubuh lemas, resiko terkena stroke ringan,dan juga kesulitan dalam bernapas.

  1. Merusak Penglihatan
Makanan MSG dapat Menurunkan Daya Penglihatan Mata

Bahaya yang ketujuh yang ditimbulkan oleh penggunaan MSG berlebih adalah bisa merusak pengelihatan kita. Oleh karena itu jika Anda tak ingin memiliki penglihatan yang buruk maka juga mulai jauhilah MSG. MSG jika dikonsumsi dalam jangka panjang bisa menyebabkan kerusakan pada mata, hal ini awalnya ditandai rasa nyeri pada organ mata dan sekitarnya.

Selain itu mungkin pandangan akan menjadi agak buram dan juga kabur, akhirnya kita akan menjadi kesulitan dalam melihat benda yang ada di depan kita. Untuk menghindari kerusakan mata maka sebaiknya kita kurangi asupan MSG dan konsumsi makanan yang mengandung vitamin A dan juga beta karoten yang bisa menjaga kesehatan mata kita.

  1. Mudah pusing
Mengkonsumsi MSG Membuat Anda Mudah Pusing

Bahaya yang terakhir yang bisa kita alami akibat sering konsumsi MSG setiap hari adalah kepala menjadi mudah pusing. Hal ini bisa terjadi karena di dalam MSG ada kandungan zat alanin yang bisa menghambat penyerapan vitamin B6 oleh tubuh kita.

Hal itu bisa membuat kita jadi mudah pusing dan juga merasakan leher yang kaku. Supaya gejala itu menghilang maka Anda bisa mencoba untuk mengurangi asupan MSG yang biasanya ditambahkan di dalam makanan dan juga bersitirahat sampai keadaan membaik.

Itulah beberapa dampak atau bahaya konsumsi makanan mengandung MSG berlebihan. Oleh karena itu jangan sampai mengkonsumsi makanan yang mengandung MSG secara berlebihan ya. Jangan sampai akhirnya mengalami bahaya-bahaya kesehatan yang sudah kami sebutkan di atas. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda!